Cara cepat di terima Google Adsense 2019 | Mudah Di Terima dan WORK

Kabar terbaru dari adsense yang cukup fenomenal dan menggemparkan dunia perbloggeran adalah di berlakukanya system add site review di setiap kita akan menambahkan situs baru kita ke google adsense rupanya cukup merepotkan banyak kalangan, terutama para blogger seperti saya.

Tanyak rekan-rekan blogger yang mengeluhkan kebijakan baru google ini karena akan semakin susah untuk menambahkan situs baru di adsense. padahal para blogger rata-rata mereka mempunyai lebih dari satu situs yang akan mereka daftarkan dalam satu akun adsense.

Dengan adanya kebijakan baru ini kita harus melakukan review berlapis, pertama kita akan di review di saat pertama kali mendaftar google adsense dan itu pun sangat lama sekali. nah setelah di approved jika kita akan menambahkan situs baru pada adsense situs baru kita akan di review lagi.

Memang ada yang bilang tidak sampai satu hari sudah approved tapi ada juga yang hingga 2 minggu masih di tinjau dan tak kunjung ada kejelasan, bagaimana jika posisi kita disini?? hemm tentunya sangat mengganggu sekali.

Lalu bagaimana caranya agar pada waktu kita mendaftarkan situs baru kita jadi cepat di approve oleh adsense?? disini kita akan membahas masalah itu tapi sebelumnya ada beberapa faktor yang menyebabkan mengapa kita di tolak jika akan mndaftarkan situs baru kita.

Faktor Penyebab Situs Ditolak Add Site Review

  1. Konten tidak memadai maksudnya disini adalah konten yang ada pada situs kita adalah konten yang copas atau konten yang hanya sedikit jumlah katanya. bisa juga karena artikel di situs baru kita hanya sedikit atau di luar minimal syarat diterima add site review adsense.
  2. Usia Blog, usia blog kita yang akan di daftarkan juga pengaruh karena jika masih terbilang baru maka akan dipastikan langsung di tolak.
  3. Template yang kurang responsif dan tidak mobile friendly ini juga sangat pengaruh mengapa situs kita ditolak.
  4. Navigasi yang tidak jelas, maksudnya disini adalah tidak adanya navigasi yang jelas yang bisa membuat nyaman pembaca atau pengunjung.
  5. Banyak terdapat gambar ber Copyright.
  6. Masih minimnya Traffic dari pengunjung.
Dari list diatas kita dapat menyimpulkan bahwa google memang sangat ketat terhadap suatu website yang akan mereka percaya untuk menampilkan iklan adsense.

Memang alasan google menolak juga logis karena percuma juga google menayangkan iklan di website yang tidak berpengunjung atau website yang amburadul isi kontennya maupun navigasi dalam situsnya.

Jadi langsung saja kita bahas solusi agar bisa diterima adsense add site review dengan blog atau website baru kita

Cara Cepat Diterima Google Adsense Add Site Review Update Terbaru 2019

1. Perbanyak Konten Yang Berkualitas

Maksudnya adalah banyak-banyak untuk membuat artikel Original dengan ditulis sendiri dan tentunya jangan hasil copas. usahakan artikel berisi lebih dari 600 kata. karena semakin berkualitas artikel yang kita posting maka akan semakin besar peluang website baru kita di terima add site review pada adsense.

2. Jangan Gunakan Konten Yang Ber-Copyright

Disini kamu benar-benar di larang memuat konten atau gambar bahkan video berhak cipta atau copyright, kenapa? karena memang itu melanggar TOS dari google sendiri. Google melarang keras publishernya menggunakan konten yang berhak cipta. jadi jika ingin diterima adsense maka jangan pernah sekali kali memuat atau memposting konten yang ber hak cipta.

3. Lakukan Inspeksi di Search Console

Setelah kamu melalakukan posting pada website kamu, kamu bisa langsung mem fetch as google di webmaster tools atau bisa menginspeksi URl postingan kamu di search console lalu mintalah pengindeksan, cara ini cukup ampuh untuk mempercepat proses Crawling google pada postingan baru kita, tentunya jika postingan kita sudah di Crawling dan Terindex akan semakin mudah kita mendaftarkan situs kita pada adsense. selain itu cara ini bisa meningkatkan visitor blog atau website kita.

4. Gunakan Template Yang Responsiv dan Moble Friendly

Silahkan kamu pilih template yang pas dengan niche blog/website kamu namun kamu juga harus tahu bahwa template yang akan kamu pakai itu adalah tempalte yang responsiv dan mobile friendly, maksunya responsif adalah gampang di akses dalam gadget apapun, misal dari smartphone, tablet atau pun PC. dan pastikan juga sudah mobile friendly yah.

5. Datangkan Visitor Yang Cukup

Bagian ini gak sulit, karena blog atau website yang akan kita daftarkan harus memiliki visitor, entah berapa minimal jumlah visitor yang di perlukan, yang jelas harus bervisitor. saya sendiri waktu mendaftar mendapat visitor yang cukup rendah, masih dibawah 100 visitor perday. soal visitor bisa dari mana saja asal jangan dari website yang di larang oleh google. bisa dari facebook, twitter atau youtube. tapi lebih baik visitor itu organik dari Google.com.

6. Matangkan Usia Blog / Website Kamu

Disini kamu harus sabar, meskipun syarat-syarat diatas sudah terpenuhi tapi jika usia blog atau web mu masih muda maka akan sia-sia mendaftar add site di adsense karena akan ditolak. memang kita tidak pernah tahu berapa usia minimum suatu blog atau web untuk bisa mendaftar dan di terima oleh google adsense. biasanya sih sekitar 3 bulan atau lebih cepat.

7. Gunakan Domain TLD

Guanakan lah Top Level Domain pada situs kamu yang akan kamu daftarkan pada adsense. domain tld disini bisa .com atau .net atau apalah terserah kamu yang penting TLD. tapi tetap disarankan menggunakan TLD .com karena bersifat internasional. untuk tempat belinya terserah kalian tidak harus membeli pada google domain, banyak yang menyediakan domain-domain murah di internet.

8. Buat Navigasi Sejelas Mungkin

Silahkan kamu build dulu navigasi pada situs kamu sebelum mendaftar, navigasi yang dimaksud seperti menu About, privacy, disclaimer, contact, sitemap . Jika kamu binggung dalam membuatnya silahkan baca di google sepertinya banyak yang menyediakan tutorial untuk membuat menu navigasi secara gratis.

9. Doa

Do'a adalah segalanya dalam segala aktifitas positif. ya tentu saja kita harus berdoa jika akan mendaftar berharap diterima karena memang kekuatan doa adalah yang utama.

Itualah bebrapa cara agar cepat diterima oleh adsense add site review terbaru, memang sangat banyak sekali persyaratanya tapi memang itulah standart dari google sendiri jika akan mendaftar jadi publisher google adsense. tapi semua itu akan terbayar jika situs kita berhasil ter approved dalam add site review. semua kesuksesan tidak ada yang di hasilkan dengan cara atau jalur instan, semua akan ada proses yang harus di di jalani. tidak ada proses bisa dilewati tanpa kita harus menjalaninya terlebih dahulu. begitu pula dengan usaha kita mendaftar google adsense add site review.

Semoga teman-teman yang mencoba dapat berhasil diterima oleh adsense, jika masih ada yang di tolak silahkan di teliti dulu alasan ditolak kenapa, atau bisa di tanyakan disini melalui kolom komentar dibawah. jika saya bisa akan saya bantu untuk mengatasi masalah penolakan itu. Sekian tutorial ini sampai jumpa di tutorial selanjutnya. selamat mencoba dan semoga berhasil :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel